3,131 kali dilihat, 9 kali dilihat hari ini

Centangbiru – Hampir seluruh masyarakat dunia mengalami malam menjengkelkan, Senin (4/10/2021), whatsapp (WA), facebook dan Instagram mengalami gangguan (down).

Gangguan ini hingga trending di twitter.
Belum diketahui penyebab ketiga aplikasi paling populer tersebut down.

Centangbiru.com berusaha mengakses WA, FB dan IG namun tidak bisa diakses.

Tak hanya di Indonesia, gangguan ini juga terjadi di beberapa negara.
Lewis : Me running to Twitter to confirm that I’m not the only one affected by instagram, WhatsApp and Facebook shut down. #WhatsAppDown #InstagramDown #facebookdown (Komentar netizen di twitter)

Berdasarkan laporan yang diterima Downdetector, WhatsApp mulai mendapatkan laporan kendala dari pengguna sejak Senin (4/10/2021), sekitar pukul 23.00 WIB.
Sebagian besar melaporkan soal aplikasi, koneksi server, dan pengiriman pesan.

Begitu juga Instagram yang terdeteksi juga di Downdetector. Berdasarkan pantauan ada sekitar 98.434 laporan dari pengguna terhadap masalah pada Instagram.

Sebagian besar mengeluhkan soal aplikasi yang bermasalah, website Instagram, dan feed dari Instagram sendiri.

Pernyataan dari WhatsApp, Instagram, dan Facebook

Instagram melalui akun resminya di Twitter, @InstagramsComms, menjelaskan terkait kendala yang terjadi. PR dari Instagram menyampaikan jika terdapat sedikit masalah pada Instagram, sehingga aplikasi dari Facebook ini tidak dapat diakses.

WhatsApp melalui akun resminya di Twitter juga memberi penjelasan terkait kendala yang terjadi.

Termasuk Facebook yang juga memberikan pernyataan terkait kendala ini. Mereka mengatakan sebagian pengguna mengalami masalah mengakses aplikasi. Tim dari Facebook pun meminta maaf atas masalah tersebut, dan sedang bekerja membenahi masalah tersebut.

Atas kejadian ini, #WhatsAppDown telah dicuitkan lebih dari 2,5 juta cuitan di media sosial Twitter. Begitu juga #InstagramDown sebanyak 511 ribu cuitan dan #Facebookdown sebanyak 108 ribu cuitan.

Down di sejumlah negara

Dikutip dari Dailymail.co.uk, Senin (4/10/2021), WhatsApp, Instagram, dan Facebook memang mengalami down di berbagai negara.
Kendati demikian belum ada penjelasan resmi terkait kejadian tersebut.

Sementara itu, para pengguna media sosial beralih sementara menggunakan Twitter dan Telegram untuk saling mengirim pesan.

(Kompas/RendikaFK)