Ulul Azmi: Raih Piala Adipura, Selamat Untuk Lubuk Sikaping Dan Pemkab Pasaman
Ir. Ulul Azmi, ST, IPP

901 kali dilihat, 3 kali dilihat hari ini

Centangbiru – Lubuk Sikaping, sebagai ibukota Kabupaten Pasaman kembali mendapatkan anugerah Piala Adipura di tahun 2023 ini. Hal ini merupakan suatu prestasi luar bisa dan momen penting untuk kemajuan daerah dengan komitmen kuat Pemkab Pasaman, pihak swasta dan seluruh masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan yang bersih dan sehat.

Ketua Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau, Ir. Ulul Azmi, ST, IPP menyampaikan rasa bangga dan salutnya kepada Pemkab Pasaman dan segenap lapisan masyarakat, atas raihan Piala Adipura untuk Lubuk Sikaping.

“Luar biasa, kita sangat mengapresiasi atas kerja keras semua pihak yang ada di Pasaman. Terutama kepada Bapak Benny Utama dan Sabar AS, sebagai pimpinan daerah Pasaman. Kita juga sangat mengapresiasi tinggi kepada petugas kebersihan yang setiap hari penuh semangat, untuk bekerja gigih demi terciptanya lingkungan yang bersih dan nyaman. Selamat kepada Lubuk Sikaping, selamat kepada Pasaman. Raihan Piala Adipura ini sungguh prestasi luar biasa,” ujar Ulul Azmi, putra asli Rao, Pasaman kepada Centangbiru, (1/3/2023).

Piala Adipura diterima oleh Bupati Pasaman, Benny Utama pada Selasa (28/02), didampingi oleh Kadis PRKPPLH Pasaman di Jakarta.

(Unc)